ACEH UTARA – Kelompok Wanita Tani (KWT) Raseuki Seumula melakukan kegiatan panen perdana tanaman percobaan jenis Holtikultura di Desa Tambon Baroh, Dusun III Perdamaian Kecamatan Dewantara, Aceh Utara, Kamis 23 September 2021.
Panen perdana ini dihadiri oleh Ketua Balai Penyuluh Pertaian Kecamatan Dewantara Rahmat Kartolo, perwakilan dari Management PT Pupuk Iskandar Muda Senior Vice President Saifuddin Noerdin, Plt. AVP PKBL & Humas, Jufri dan Kepala Dusun III Tambon Baroh Muhammad Ja’far Abdullah.
Plt. AVP PKBL & Humas, Jufri menyampaikan, bantuan yang kita berikan berupa fisik dan bahan material, untuk memenuhi kebutuhan sarana dan prasarana pendukung kegiatan pertanian.
Sesuai dengan rekomendasi hasil pemetaan sosial (Social Mapping) Tahun 2021, untuk mendukung tercapainya program penilaian kinerja keberhasilan Proper Hijau.
Program CSV (Create Share Value) untuk mendukung core business Perusahaan dengan komitmen atas kesepakatan pilar Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB) bidang sosial, ekonomi, & lingkungan dengan skala indikator menghapus kemiskinan, mengakhiri kelaparan, kesetaraan gender & pekerjaan layak dan pertumbuhan ekonomi.
Ketua BPP Kecamatan Dewantara Rahmat Kartolo menyampaikan, pihaknya sangat senang atas terjalinnya sinergitas program antara Instansi pertaian dalam hal ini BPP Kecamatan Dewantara dengan PT Pupuk Iskandar Muda.
Melalui dukungan dan pendampingan rutin yang dilakukan bersama oleh PT Pupuk Iskandar Muda dan Penyuluh Pertanian lapangan serta tidak terlepas dari peran CDO (Community Development Office) Universitas Gadjah Mada.
Disisi lain, Ketua Kelompok Wanita Tani “Raseuki Seumula†Maikurniawati menjelakan, bahwa aktifitas bertani ini sudah berjalan kurang lebih 3 bulan yang lalu dengan dukungan penuh dari PT Pupuk Iskandar Muda dan Instansi pertanian BPP Kecamatan Dewantara.
Hasil panen tanaman percobaan ini akan kita bagi-bagikan kepada anggota kelompok dan masyarakat yang ada disekitar kebun untuk dapat merasakan hasil yang sudah kita tanam. “Kami sangat senang atas kepedulian PT PIM kepada kami kaum ibu-ibu yang memang butuh kegiatan untuk memberdayakan dan meningkatkan ekonomi keluarga,” ujarnya.
Sementara itu, Senior Vice President (SVP) PIM, Saifuddin Noerdin, ia berharap semoga tim tetap solid, kerjasama antar lembaga perlu ditingkatkan, sehingga program-program seperti ini bisa berlanjut dan tanaman holtikultura lainnya yang akan di tanam dilokasi berbeda dapat tumbuh subur dan membantu perekonomian ibu-ibu di desa kedepannya, kata SVP Saifuddin. (*)