PUPR Aceh Utara Bangun Dua Jembatan di Tanah Luas Senilai Rp1,6 Miliar

  • Bagikan
Kepala Bidang Bina Marga PUPR, Dr. Muhammad, ST., MT.
Kepala Bidang Bina Marga PUPR, Dr. Muhammad, ST., MT.

ACEH UTARA- Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Aceh Utara, saat ini sedang membangun dua jembatan pasca diterjang banjir
yang merupakan jalan penghubung jalan antar Gampong Matang Mane dan Plu Pakam, Kecamatan Tanah Luas. Proyek itu menggunakan dana Dana Otonomi Khusus Aceh (DOKA) senilai Rp1,6 miliar.

Sebelumnya, jembatan itu dibangun secara swadaya masyarakat dari batang kelapa. Namun, akhirnya ambruk akibat dihantam banjir saat musim hujan pada tahun lalu.

Kepala Dinas PUPR Aceh Utara, Edi Anwar, S.T., melalui Kepala Bidang Bina Marga PUPR, Dr. Muhammad, ST., MT., Selasa,13 September 2022, mengatakan, jembatan itu dibangun bersumber DOKA tahun 2022, dan pembangunan dua jembatan tersebut sekarang ini sedang berjalan atau dikerjakan.

Muhammad menambahkan, diharapkan pembangunan jembatan ini bisa rampung dengan maksimal, supaya dapat dimanfaatkan oleh masyarakat yang ada di wilayah tersebut.

Menurut Muhammad, sebenarnya ada satu unit jembatan lagi yang akan dibangun pada ruas jalan antar penghubung desa dimaksud, mengingat kondisinya memang sudah layak dibangun yang permanen. Namun, untuk saat ini PUPR hanya dapat merealisasikan dua jembatan terlebih dahulu, dan akan diusahakan pada tahun anggaran selanjutnya.

“Karena itu akses ruas jalan utama dari Gampong Matang Mane dan Plu Pakam. Tetapi masih banyak juga kondisi jembatan yang ambrul akibat diterjang banjir beberapa waktu lalu yang ada di sejumlah kecamatan lainnya. Tentunya proses pembangunan dilakukan secara berjenjang atau bertahap, sesuai ketersediaan anggaran,” ungkap Muhammad.

Oleh karena itu, Muhammad menyebutkan, dengan selesainya dua jembatan ini diharapkan nanti dapat menjaga jembatan tersebut secara bersama-sama dengan baik. []

 

  • Bagikan