Pemeriksaan Kesehatan Gratis di Dogiyai Diluncurkan, Prajurit Yonko 465 Kopasgat Hadir Beri Dukungan

  • Bagikan
Pemerintah Kabupaten Dogiyai melalui Dinas Kesehatan resmi meluncurkan program pemeriksaan kesehatan gratis.

Dogiyai, Papua Tengah — Pemerintah Kabupaten Dogiyai melalui Dinas Kesehatan resmi meluncurkan program pemeriksaan kesehatan gratis pada Rabu, 9 Juli 2025.

Kegiatan berlangsung di Puskesmas Moanemani, Kampung Kimipugi, Distrik Kamuu, dan diikuti sekitar 100 peserta dari berbagai unsur masyarakat.

Peluncuran dipimpin oleh Plt. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Dogiyai, dr. Maria Clara Giyai, serta dihadiri oleh Bupati Dogiyai Yudas Tebai, Asisten II Setda Dogiyai Natalis Agapa, Kepala Seksi Pelayanan Dasar Dinas Kesehatan Provinsi Papua Tengah Yan Tenoye, dan sejumlah pejabat daerah lainnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut unsur kepolisian, tenaga kesehatan, serta personel TNI dari Satgas Kopasgat Moanemani yang memberikan dukungan langsung terhadap kelancaran acara.

Ketua Panitia dr. Fredi Goo, yang juga Kepala Puskesmas Moanemani, menjelaskan bahwa program ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya deteksi dini kesehatan.

Layanan meliputi pemeriksaan gratis saat ulang tahun, bagi anak-anak sekolah, ibu hamil, dan anak usia enam tahun. Pemeriksaan dijadwalkan setiap hari kerja di 15 puskesmas dan satu rumah sakit, dengan pusat layanan di Puskesmas Moanemani.

Dalam sambutannya, dr. Maria Clara Giyai menyampaikan bahwa program ini merupakan bagian dari kebijakan nasional yang dicanangkan oleh Presiden RI.

Meskipun Kabupaten Dogiyai menjadi daerah terakhir yang meluncurkan program tersebut, Dinas Kesehatan tetap optimistis terhadap partisipasi masyarakat.

Bupati Dogiyai Yudas Tebai, secara resmi membuka program dan memimpin secara simbolis pemeriksaan kesehatan perdana. Menurut Bupati, program ini menjadi bukti nyata bahwa kebijakan pemerintah pusat benar-benar menyentuh masyarakat di wilayah terpencil seperti Dogiyai.

Danpos Satgas Kopasgat Moanemani, Letda Pas Muhammad Iqbal Fahriyansyah menyampaikan, kami hadir bukan hanya dalam tugas pengamanan, tapi juga sebagai bagian dari masyarakat yang mendukung kelancaran kegiatan sosial seperti ini, kata Letda Pas M Iqbal melalui keterangan pers, Sabtu (12/7/2025).

Kegiatan berlangsung tertib, aman, dan disambut dengan antusias oleh masyarakat. Program telah mulai dijalankan secara bertahap sejak hari peluncuran. (*)

  • Bagikan
Exit mobile version