Morando Grup Berbagi, Ratusan Anak Yatim Pesisir Pusong Disantuni

  • Bagikan
Pengelola Stasiun Pengisian Bahan Bakar Nelayan (SPBN) Morando Grup, Amar Jufri, tersenyum bahagia mengusapkan telapak tangannya dikepala anak yatim ketika menyerahkan santunan bagi ratusan anak yatim pesisir Gampong Pusong Baru dan Pusong Lama. Foto : (Durasi/Erwin)

Durasi, Lhokseumawe – Ratusan anak yatim dipermukiman pesisir Gampong Pusong Baru dan Pusong Lama, Kecamatan Banda Sakti, Kota Lhokseumawe, disantuni oleh PT. Morando Grup, Kamis (6/11). Acara ini dibarengi dengan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 Hijjriah.

” Ini merupakan bentuk kepedulian dan silahturrahmi Kita bersama masyarakat lingkungan Pusong. Saya teringat pesan Almarhum Ayah Saya jangan Sekali-kali melupakan anak yatim, karena Rasulullah sangat menyayangi dan mencintai anak yatim, ” ucap Pengelola Stasiun Pengisian Bahan Bakar Nelayan (SPBN) Morando Grup, Amar Jufri mengenang amanah sang Ayahanda kepada Durasi dilokasi.

Sebut Dia, sebelum dilakukan penyerahan santunan terlebih dahulu mengikuti tausiah dari penceramah tentang momentum hari lahirnya Nabi Muhammad. Peringatan ini harus menjadi sarana untuk mengikuti jejak akhlak luhur Rasulullah.

” Kelahiran Nabi Muhammad SAW sebagai momen untuk meneladani akhlak mulia beliau, memperkuat keimanan, menebarkan kasih sayang, dan menjaga persatuan umat. Makanya, Kita hadir ditengah-tengah anak yatim, janda miskin dan warga disekeliling semuanya. Doakan saya dapat terus berbagi seperti ini, ” tuturnya.

Amatan dilokasi serangkaian acara berjalan lancar dan mendapat sambutan antusias dari masyarakat lingkungan. Owner Morando Grup, Amar Jufri, terlihat begitu larut dalam suasana haru sambil mengusap kepala dan wajah anak yatim memberikan langsung santunan dan makanan.

” Mudah-mudahan bisa terus rutin Kami laksanakan kegiatan untuk kepentingan umat ini. Menyantuni adalan perbuatan amal ibadah yang sangat dianjurkan dalam agama Islam, ” tutupnya.

  • Bagikan
Exit mobile version