ACEH TENGAH – Wakil Presiden Republik Indonesia (Wapres RI) Ma’ruf Amin tiba di lokasi acara Pekan Tilawatil Qur’an (PTQ) disambut dengan tari Guel yang merupakan tari Kebudayaan Gayo menyambut tamu kemuliaan.
Acara PTQ ke-52 tersebut diikuti sebanyak 3.164 peserta dari berbagai kota atau daerah di seluruh Indonesia.
Wakil Presiden Ma’ruf Amin membuka secara resmi Pekan Tilawatil Qur’an Ke-52 Radio Republik Indonesia (RRI) Tingkat Nasional di Kota Takengon, Aceh Tengah, Povinsi Aceh, Rabu (13/4/2022) ditandai dengan pemukulan bedug.
Wapres Ma’ruf Amin dalam sambutannya menyampaikan, generasi pecinta Al-Qur’an harus dapat memberikan kontribusi bagi bangsa dan memberikan teladan yang baik bagi masyarakat, sesuai dengan pesan-pesan luhur Al-Qur’an, termasuk menjaga persaudaraan dan persatuan,” kata Ma’ruf Amin.
Dari sisi ilmu pengetahuan, tambah Wapres, di dalam Al-Qur’an juga terdapat tuntunan bagi pengembangan ilmu pengetahuan, salah satunya ilmu ekonomi.
Al-Qur’an juga mengandung ajaran tentang prinsip-prinsip ekonomi, antara lain nilai-nilai kejujuran, pemerataan, keadilan, larangan berbuat zalim, ribawi, mengambil hak orang lain secara tidak sah, dan lain-lain.
Wapres berharap agar kegiatan PTQ RRI ke-52 Tahun 2022 dapat menjadi penyemangat bagi seluruh umat muslim untuk meningkatkan pemahaman dan pengamalan nilai-nilai luhur Al-Qur’an, kata Ma’ruf Amin.
Selain itu, Gubernur Aceh Nova Iriansyah mengatakan, even PTQ ini menjadi terpenting untuk syiar Islam, menguatkan Aceh dalam qanun syariat Islam.
“Pemerintah Provinsi Aceh juga menyiapkan promosi wisata religius, sehingga even ini menjadi pengenalan terbaik pariwisata religi di Aceh Tengah,” pungkas Nova. (*)