SMK Negeri 2 Lhokseumawe Siap Utus 4 Siswi Ikuti LKS 2025 se-Aceh

  • Bagikan
Kepala Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 2 Kota Lhokseumawe, Dra. Suharyati (tengah-red), sedang berpose dengan panitia seleksi dari Dinas Pendidikan Aceh dan Cabang Pendidikan, Selasa (20/5). Foto : Ist

” Kalau fashion teknologi mencakup desain pakaian dengan teknologi dan restoran service tentang pelayanan pelanggan. Sedangkan, untuk hotel reception terkait tata cara penerimaan tamu dan hairdressing adalah bidang keahlian tata rambut, ” 

Durasi, Lhokseumawe – 4 siswi terbaik Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 2 Kota Lhokseumawe, direncanakan akan mengikuti Lomba Kompetensi Siswa (LKS) tahun 2025 se-Aceh. Ada 4 kategori cabang perlombaaan yang diikuti, meliputi fashion teknologi, restoran service, hotel reception, dan hairdressing.

” Kalau fashion teknologi mencakup desain pakaian dengan teknologi dan restoran service tentang pelayanan pelanggan. Sedangkan, untuk hotel reception terkait tata cara penerimaan tamu dan hairdressing adalah bidang keahlian tata rambut, ” jelas Kepala SMK Negeri 2 Lhokseumawe, Dra. Suharyati kepada Durasi, Selasa (20/5).

Para siswi SMK Negeri 2 Kota Lhokseumawe, sedang melakukan hairdressing program keahlian tata rambut. Foto : Ist

Dijelaskan, LKS ini merupakan kompetisi tahunan yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan Provinsi Aceh untuk siswa SMK diseluruh kabupaten/kota. Dengan tujuan utama untuk meningkatkan keterampilan dan kemampuan siswa dalam berbagai bidang program keahlian.

” Ada 8 orang calon peserta yang sudah Kita pilih disekolah. Selanjutnya, diseleksi satu-persatu untuk memilih yang paling terbaik diantaranya Masing-masing kategori perlombaan untuk mengikuti LKS tingkat provinsi, ” jelasnya.

Tim seleksi dari Dinas Pendidikan Provinsi Aceh, sedang melakukan monitoring kegiatan restoran service terkait pelayanan pelanggan di SMK Negeri 2 Kota Lhokseumawe. Foto : Ist

Sebut Suharyati, selain dari panitia seleksi Dinas Pendidikan Aceh juga melibatkan panitia dari Cabang Dinas Pendidikan Lhokseumawe. Proses seleksi itu berlangsung selama dua hari sejak tanggal 19-20 Mei 2025.

” Tim panitia seleksi provinsi dan Cabdin sudah kamari (sekolah-red) untuk melakukan survey kesiapan peserta. Mudah-mudahan semuan berjalan lancar tanpa ada gangguan suatu apapun, ” ujarnya.

Kepsek menambahkan, setelah diseleksi nantinya akan terpilih 1 siswi di Masing-masing kategori perlombaan untuk mengikuti kompetensi se-Aceh. Pihaknya optimis akan meraih hasil terbaik dalam ajang perlombaan tersebut.

” Kami percaya keempat kategori perlombaan itu akan meraih juara yang terbaik. Apalagi, pada event tahun 2023 SMK Negeri 2 Lhokseumawe, pernah meraih juara pertama dan berhak tampil diperlombaan LKS tingkat nasional, ” demikian Suharyati.

  • Bagikan
Exit mobile version