LHOKSEUMAWE – Mulyanto atau kerap disapa Waled Mul terpilih sebagai Ketua Umum (Ketum) KONI Lhokseumawe periode 2023-2027 dalam Musorkot V yang berlangsung di Aula Kantor Walikota setempat, Minggu (28/10/2023).
Kepastian ini diraih Mulyanto setelah meraih suara terbanyak, yakni 27 suara. Sedang Calon Ketua lainnya, Saifuddin Yunus, hanya meraih 16 suara.
Usai ditetapkan sebagai Ketum KONI Lhokseumawe periode 2023-2027, Mulyanto juga menunjuk tim formatur, yakni Azhari dan Dr Hilmi Assa.
Ketum KONI Lhokseumawe terpilih, Mulyanto, awalnya mengucapkan terimakasih atas dukungan semua pihak sehingga dirinya telah dipercaya untuk memimpin KONI Lhokseumawe.
“Biarpun beda pilihan dalam Musorkot, kini mari kita kembali bersatu untuk membangun olahraga Kota Lhokseumawe kearah yang lebih ba£k dan bisa menghasilakn prestasi yang gemilang,” katanya.
Untuk langkah awal kepengurusan, Mulyanto memastikan akan melakukan iventarisir berbagai persoalan yang ada di KONI Lhokseumawe. Selanjutnya melakukan pembenahan-pembenahan, agar peran aktif kONI untuk pemgembangan olahraga di Lhokseumawe lebih maksimal lagi.
Lalu membangun hubungan yang harmonis dengan Pemerintah Kota Lhokseumawe, KONI Aceh, dan berbagai pihak terkait.
Terakhir, Mulyanto mengakui masih ada harapan dari atlet peraih medali pada ajang PORA Pidie, yakni terkait bunus yang saat ini belum tersedia.
Menurutnya, pengurus KONI Lhokseumawe lama telah berupaya untuk memperjuangkan bonus tersebut. Sehingga dipastikan dia akan terus membangun komunikasi dengan Pemerintah Kota Lhokseumawe agar bonus bagi atlet peraih medali emas di PORA Pidie bisa tersedia dalam APBK murni tahun 2024 mendatang. “Mohon dua dan dukungan semuanya,” pungkas Mulyanto.
Untuk diketahui, Musorkot ini dibuka secara resmi oleh Pj Wali Kota Lhokseumawe Dr Imran. Ikut hadirPengurus KONI Aceh, yakni T Rayuan Sukma dan Ahyar.(*)