ACEH UTARA – Sekelompok anak muda yang tergabung dalam Grup “Dukpakat†di Kecamatan Dewantara, Aceh Utara, memiliki cara unik selama Ramadhan.
Mereka melakukan aksi bagi-bagi takjil kepada warga yang melintas di sepanjang Jalan Raya Medan-Banda Aceh, Jumat (7/4/2023).
Koordinator aksi, Teuku Aska Ghilmanik mengatakan, takjil itu dibagikan kepada seluruh warga yang melintas.
Aska mengatakan, kegiatan tersebut merupakan kegiatan tahunan pemuda dan pemudi Dewantara dalam rangka menyemarakkan Ramadhan.
la juga berpesan kepada seluruh pemuda dan pemudi yang menjalankan ibadah puasa agar dapat menjalankan kegiatan lebih positif sekecil apapun dalam bulan yang suci ini. (*)