Diduga Gantung Diri, Seorang Wanita di Aceh Tamiang Ditemukan Meninggal Dunia dalam Kamar Rumahnya

  • Bagikan
Foto: Lokasi kejadian seorang wanita diduga gantung diri, di Desa Pangkalan, Kecamatan Kejuruan Muda, Kabupaten Aceh Tamiang. @Istimewa
Foto: Lokasi kejadian seorang wanita diduga gantung diri, di Desa Pangkalan, Kecamatan Kejuruan Muda, Kabupaten Aceh Tamiang. @Istimewa

ACEH TAMIANG- Seorang wanita warga Dusun Tani, Desa Pangkalan, Kecamatan Kejuruan Muda, Kabupaten Aceh Tamiang, ditemukan meninggal dunia di dalam kamar rumahnya, Rabu 22 September 2021, sores.

Korban ditemukan dengan posisi gantung diri bernama Ice Trisnanita (32), sebagai ibu rumah tangga.

Kapolres Aceh Tamiang AKBP Imam Asfali, melalui Kapolsek Kejuruan Muda, Ipda Yose Rizaldi, mengatakan, berdasarkan keterangan saksi dari laporan warga bahwa kronologis kejadiannya ada seorang wanita yang telah meninggal dunia di dalam kamar rumah orang tua korban, asal Dusun Tani, Desa Pangkalan, Kecamatan Kejuruan Muda, Aceh Tamiang.
Setelah mendapatkan informasi itu personel langsung menuju ke lokasi kejadian untuk pemeriksaan.

“Korban ditemukan meninggal dunia di dalam kamar rumah orang tuanya, dengan posisi gantung diri menggunakan tali dan telah terbaring. Namun, ketika korban terjatuh ke lantai, saksi memeriksa denyut nadi di tangan kiri korban yang mana nadinya masih berdenyut,” ungkap Yose Rizaldi.

Kemudian, sebut Yose, saksi bersama ibu korban beserta bidan desa dan sekdes langsung membawa korban ke rumah sakit umum karang baru, dengan menggunakan becak mesin setelah. Setelah dilakukan pemeriksaan oleh petugas rumah sakit itu menerangkan bahwa korban telah meninggal dunia.

Untuk selanjutnya, Yose mengatakan, keluarga korban tidak bersedia untuk dilakukan visum atau autopsi terhadap korban, dan pihak keluarganya langsung membawa pulang korban dengan menggunakan mobil ambulans ke rumah korban untuk fardu kifayah.

“Kita telah melakukan langkah-langkah dan juga olah tempat kejadian perkara (TKP), bersama tim inafis Polres Aceh Tamiang,” ujar Yose Rizaldi. []

 

  • Bagikan