Bardan Sahidi Tinjau Lokasi Kebakaran Di SMAN Modal Bangsa

  • Bagikan
Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) Komisi Pendidikan Bardan Sahidi meninjau Asrama Putri SMA Negeri Modal Bangsa Aceh Besar, yang terbakar, pada Senin (9/1/2023).

BANDA ACEH – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) Komisi Pendidikan Bardan Sahidi meninjau Asrama Putri SMA Negeri Modal Bangsa Aceh Besar, yang terbakar, pada Senin (9/1/2023).

Bardan Sahidi mengatakan, telah menerima laporan dari Kepsek dan Komite Sekolah Bukhari M Ali. Dalam laporan yang diterimanya, kejadian diketahui pada pukul 7.40 WIB saat berlangsung upacara bendera.

“Tiga ruang asrama dengan empat barak hangus terbakar. 82 siswi penghuni asrama tidak dapat menyelamatkan barang-barang mereka. Mulai dari alat tulis, laptop, pakaian dan tempat tidur,” kata Bardan.

Dikatakan Bardan, laporan ini akan ditindaklanjuti bersama pemerintah Aceh dengan melakukan perubahan usulan anggaran pada Dinas Pendidikan Aceh APBA 2023.

“Mumpung masih awal tahun anggaran, usulan ini segera disampaikan. Pembangunan kembali Asrama Putri SMA Negeri Modal Bangsa ini prioritas dilakukan, untuk mendukung proses belajar mengajar,” ujar Bardan Sahidi. (*)

  • Bagikan