ACT Gelar Operasi Pangan Murah di Bireuen

  • Bagikan
Lembaga Kemanusiaan Aksi Cepat Tanggap (ACT) menggelar Operasi Pangan Murah di Kabupaten Bireuen, Provinsi Aceh, Minggu (24/10/2021).

BIREUEN – Lembaga Kemanusiaan Aksi Cepat Tanggap (ACT) menggelar Operasi Pangan Murah di Kabupaten Bireuen, Provinsi Aceh, Minggu (24/10/2021).

Koordinator Program ACT Lhokseumawe, Hidayatullah mengatakan kegiatan yang yang dilangsungkan di Meuligo (Pendopo) Bireuen ini bertujuan untuk memenuhi kebutuhan pangan Masyarakat Pra Sejahtera yang punya keterbatasan ekonomi.

“Kegiatan Operasi Pangan Murah Alhamdulillah hari terlaksana di Bireuen, semoga bisa membantu memenuhi kebutuhan pangan Masyarakat yang perekonomiannya terbatas, karena masyarakat hanya membayar setenga dari total harga pangan yang diberikan” ungkap Hidayat.

Hidayat melanjutkan, dengan harga setengah yang dibayar ini, nanti akan dibelanjakan lagi untuk disalurkan kembali kepada masyarakat yang benar-benar membutuhkan dan kesulitan memenuhi kebutuhan sehari-hari.

“Dengan Operasi Pangan Murah ini, kita harapkan jadi multiple effect bagi masyarakat, hasil dari paket pangan setengah harga yang dibayar oleh penerima manfaat pertama, akan diimplementasikan kembali dalam bentuk paket pangan kepada masyarakat yang benar-benar sangat kesulitan memenuhi kebutuhan rumah tangga sehari-hari” ujar Hidayat.

Masyarakat terlihat sangat antusias dan merasa terbantu dengan program Operasi Pangan Murah ini, seperti yang diungkapkan oleh Ratnawati, salah satu penerima manfaat.

“Alhamdulillah saya sangat terbantu, karena hanya harus membayar setengah dari harga paket pangan yang diberikan oleh ACT, sehingga kami bisa memenuhi kebutuhan lainnya” ucap Ratnawati.

Pelaksanaan Operasi Pangan Murah ini juga di dukung oleh relawan Masyarakat Relawan Indonesia Kabupaten Bireuen. Masyarakat juga terlihat antusias. Terlihat puluhan warga mengantri dengan tertib untuk mendapatkan paket pangan murah dari ACT.

Operasi Pangan Murah selanjutnya akan diaktivasi di beberapa titik lainnya, kegiatan ini bertuajuan untuk meluaskan manfaat kepada masyarakat. (*)

  • Bagikan
Exit mobile version