Milad GAM ke 47 di Pase, Mantan Kombatan Kibarkan Bendera Bulan Bintang

  • Bagikan
Kombatan Gerakan Aceh Merdeka (GAM), wilayah Samudera Pase merayakan milad GAM ke 47, Senin (4/12/2023) di Aceh Utara berlangsung lancar. Turut hadir juga Panglima KPA Pusat/Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PA Muzakir Manaf akrab disapa Mualem. doc/istimewa

ACEH UTARA – Kombatan Gerakan Aceh Merdeka (GAM), wilayah Samudera Pase merayakan milad GAM ke 47, Senin (4/12/2023) di Aceh Utara berlangsung lancar.

Pengibaran bendera diiringi dengan lantunan azan dan hikayat prang sabi. Kegiatan itu dihadiri para petinggi Komite Peralihan Aceh (KPA). Selain itu, juga hadir anggota DPRK Aceh Utara dan Lhokseumawe dari Fraksi Partai Aceh.

Ribuan anggota KPA/PA bersama simpatisan dan masyarakat mulai hadir ke lapangan, sekitar pukul 07.00 WIB. Upacara Milad GAM, juga dikibarkan bendera bintang bulan yang kini telah menjadi bendera Aceh sesuai Qanun Nomor 3 Tahun 2013. Acara tersebut juga mendapat pengawalan dari TNI-Polri.

Ketua KPA Wilayah Pase Abubakar A Latif juga membacakan maklumat Wali Nanggroe.

Turut hadir juga Panglima KPA Pusat/Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PA Muzakir Manaf akrab disapa Mualem.

Sementara itu, Mualem juga mengajak semua kader untuk terus menjaga kekompakan sehingga dapat bersatu untuk memenangkan Partai Aceh pada pemilu 2024, sehingga bisa menguasai parlemen nantinya, pungkasnya. (*)

  • Bagikan