JAKARTA – Sidang Paripurna Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) RI dengan agenda Pengucapan Sumpah Presiden dan Wakil Presiden 2024-2029 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka dimulai. Sidang paripurna dibuka dengan menyanyikan lagu kebangsaan ‘Indonesia Raya’.
Sidang berlangsung di Ruang Sidang Paripurna, gedung Nusantara MPR/DPR/DPR, Minggu (20/10/2024). Sidang dimulai pukul 10.00 WIB dan dipimpin oleh Ketua MPR Ahmad Muzani.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Presiden terpilih Prabowo Subianto tampak duduk bersebelahan di sebelah kanan kursi Pimpinan MPR. Mereka duduk di bagian depan ruang sidang, di bawah patung Garuda Pancasila.
Wakil Presiden Ma’ruf Amin dan Wapres terpilih Gibran Rakabuming Raka duduk bersebelahan di sebelah kiri kursi pimpinan MPR.
Sidang kemudian dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya. Selanjutnya, mengheningkan cipta dipimpin oleh Ketua MPR.
Prabowo dan Gibran masing-masing nantinya akan mengucapkan sumpah sebagai presiden dan wakil presiden. Setelah itu, keduanya akan menandatangani berita acara.
Dalam acara pelantikan ini juga nantinya ada pertukaran tempat duduk antara Presiden Jokowi dengan Prabowo sebagai presiden terpilih. Kemudian juga pertukaran tempat duduk Wapres Ma’ruf Amin dengan Gibran Rakabuming sebagai wapres terpilih.
Prabowo nantinya akan menyampaikan pidato pertamanya sebagai Presiden ke-8 RI. Sebelum sidang ditutup, akan ada pembacaan doa, kemudian menyanyikan lagu Indonesia Raya.